KERJAMA SAMA EVEN GALUNGAN LEMUKIH

admingalungan 11 Maret 2025 13:02:18 WITA

Galungan, Selasa 11 Maret 2025...Menjelang diadakannya even penjelajahan dengan menggunakan motor trail, Lemukih Adventure Community (LEAC) memprakarsai pertemuan lintas Desa antara Desa Galungan dan Desa Lemukih.

Bertempat di Kantor Perbekel Galungan pertemuan lintas desa ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting kedua Desa diantaranya Perbekel Galungan dan Lemukih, Bendesa Adat Galungan dan Lemukih, Ketua BPD Galungan dan Lemukih, Ketua Pokdarwis Galungan dan Lemukih, Bhabinkamtibmas Desa Galungan serta 4 orang perwakilan dari LEAC.

Even yang dinamakan The LEAC 3 merupakan even ketiga yang diselenggarakan dan baru kali ini bekerja sama dengan Desa Galungan. Rencananya Desa Galungan akan menjadi tempat start dan finish dalam even yang rencananya akan diselenggarakan pada akhir bulan Juli ini.

Perbekel menyambut baik even ini karena bisa menjadi ajang untuk menarik wisatawan baik itu lokal maupun manca negara yang tentunya akan meningkatkan perekonomian yang ada di Desa. Harapan dari Perbekel Galungan selaku pemimpin wilayah semoga even ini dapat terlaksana sesuai harapan dan membawa dampak positif bagi kedua Desa sehingga kedepannya even-even sejenis akan semakin sering dilaksanakan di Desa Galungan khususnya. Tidak lupa juga ditengah-tengah pertemuan dilakukan acara menyanyikan lagu Indonesia Raya sebagai bentuk dari pelaksanaan Edaran Gubernur Bali Nomor 6 Tahun 2025 tentang Memperdengarkan Dan/Atau Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

Komentar atas KERJAMA SAMA EVEN GALUNGAN LEMUKIH

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Facebook

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Telegram Channel

Fans Fage

Lokasi Galungan

tampilkan dalam peta lebih besar